Minggu, 07 September 2014

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

USAHA APA YANG COCOK UNTUK SEORANG PELAJAR?

Aku ingin sudah bisa mandiri dalam hal keuangan meskipun masih sekolah.
Aku ingin bisa menghasilkan uang sendiri supaya tidak terlalu membebani orang tua.
Aku ingin punya usaha sendiri atau pekerjaan untuk mengahasilkan uang.

Beberapa pelajar ada yang sudah kefikiran demikian ini. Tak masalah, karena hal itu sebenarnya sangat bagus. Jika anda salah satu pelajar yang sudah berfikir semacam itu, maka anda sangat-sangat saya dukung, itu sebuah prestasi mental tersendiri buat anda dan nilai plus yang anda miliki dan tidak dimiliki teman-teman anda.

Anda perlu mengetahi bahwa KUNCI utama keberhasilan menerapkan artikel ini ialah anda seharusnya meyakini sepenuhnya bahwa : “di dalam diri manusia sudah terdapat berbagai sumber daya alami yang bisa ia gunakan secara MAKSIMAL untuk berkembang, untuk mandiri, dan untuk sukses, termasuk di dalam diri anda tidak pandang siapapun juga”.

Apa enaknya jika anda seorang pelajar sudah memiliki pekerjaan secara mandiri? Atau dengan kata lain sudah memiliki uang saku sendiri tanpa meminta kepada orang tua? Dan andapun tetap sekolah seperti biasa tanpa ada kendala apapun juga. Mungkin, sebagian pelajar ada yang sudah berfikir mengenai hal tersebut namun kebanyakan tidak, karena wajar untuk saat ini masih harus fokus pada belajar dan bukan untuk bekerja. Justru,menurut pemikiran mereka, jika bekerja akan mengganggu bahkan menyita waktu belajar dan sekolah sehingga bisa mempengaruhi tingkat keberhasilan sekolahnya nanti. Nilai belajar menjadi menurun, prestasi tidak ada dan lain sebagainya.

Namun untuk itu, bagaimanapun juga, beberapa pelajar tetap ingin meringankan beban orang tua dengan memiliki penghasilan sendiri. Jadi, sebagian pelajar membutuhkan kemapanan hidup (read: pekerjaan) meskipun ia masih tahap sekolah yang sebenarnya belum saatnya memikirkan hal itu, karena biasanya hanya dipikirkan dan dilakukan oleh orang-orang yang sudah berumah tangga saja. Namun demikian, sebenarnya ada hal istimewa dibalik keinginannya tersebut yang melatar belakangi (pendorong) seorang pelajar untuk bisa memenuhi kebutuhan hidupnya secara mandiri. Hal-hal istimewa tersebut diantaranya ialah :

1.       Kebutuhan untuk merasa mandiri
2.       Kebutuhan untuk meringankan beban orang tua
3.    Kebutuhan untuk harapan masa depan yang lebih sejahtera dengan cara membiasakan diri sedini mungkin hidup secara mandiri

Ketiga alasan ini merupakan pokok terpenting dalam diri pelajar yang menjadi dasar baginya supaya memiliki penghasilan sendiri. Masalah ini juga teramat penting, menyangkut bidang pekerjaan saat ini semakin tidak mudah didapatkan sehingga apabila seorang pelajar tidak memiliki kreativitas dalam bekerja sedini mungkin maka nantinya juga akan merasa kesulitan mendapatkan pekerjaan, sebaliknya jika sedini mungkin sudah memiliki kreativitas dalam pekerjaan, maka kedepannya akan sangat membantunya mempermudah untuk memiliki pekerjaan, atau bahkan bisa memiliki pekerjaan mandiri tanpa adanya atasan yang mengaturnya. Ini pula yang justru jauh lebih penting supaya sumber daya manusia terberdayakan dengan maksimal di beberapa dekade ke depan.

Hal-hal yang perlu diperhatikan oleh seorang pelajar agar ia memiliki pekerjaan sendiri dan yang lebih penting pekerjaan tersebut tidak menyita waktunya dalam belajar dan sekolah/kuliah maka tentu ia MEMBUTUHKAN jenis pekerjaan yang ringan namun hasilnya juga lumayan, minimal bisa mencukupi kebutuhan pribadinya seperti; bensin, pulsa, bayar sekolah, bayar kos, uang jajan, dll. Tanpa bergantung sepenuhnya kepada orang tua.

Namun, pertanyaannya: apakah ada pekerjaan yang seperti itu?

Agar seorang pelajar mengetahui dan mendapatkan pekerjaan yang tidak menyita waktunya, tentunya apabila kita kreative berfikir dan berusaha, maka pekerjaan tersebut tentunya ADA dan BISA kita dapatkan di mana saja, asal kita harus memulainya terlebih dahulu dengan berbagai pertanyaan pendorong berikut ini untuk menuntun potensi terdalam anda supaya anda bisa dengan lebih mudah mendapatkan jenis pekerjaan yang anda harapkan tersebut.

Tanyakan beberapa pertanyaan di bawah ini ke dalam diri anda sendiri untuk mendorong potensi otak anda supaya berfikir mendalam dan sekreatif mungkin !
1.       Apa kira-kira pekerjaan yang ringan namun hasilnya lumayan?
2.       Apa pekerjaan yang sekiranya saya kerjakan tidak menyita waktu belajar dan sekolah?
3.       Jenis pekerjaan apa yang menghasilkan yang bisa aku kerjakan untuk mengisi waktu longgarku?
4.       Di mana atau kemana saya harus melangkah supaya mendapatkan pekerjaan seperti itu?
5.       Siapakah orang yang bisa saya mintai bantuan untuk memberikan saya pekerjaan seperti itu? Atau sekedar bisa memberikan saya petunjuk untuk melangkah?
6.       Bagaimana supaya saya nantinya tidak ditipu oleh oknum yang tidak bertanggung jawab? (pertanyaan untuk antisipasi pribadi)
7.       Bagaimana cara mudah mendapatkan pekerjaan yang seperti ini?
8.       Jenis pekerjaan apa yang jika aku kerjakan sifatnya ringan, kalo boleh juga mudah, yang tentu ada hasilnya lumayan tapi yang tidak mengganggu waktu sekolah/kuliahku ?

Terakhir gunakan kalimat penguatan potensi diri ini !
9.       Saya harus memutuskan dan lebih memilih untuk bersikap SANGAT positif, optimis dan semangat untuk usaha-usaha ini dengan selalu bertawakkal dan berdoa yang terbaik kepada Tuhan yang Maha Kuasa !

Beberapa pola pertanyaan di atas ialah jenis pertanyaan yang sifatnya SOLUSI ORIENTED atau berfokus pada solusi-solusi dan solusi untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan keinginan. Tentunya, kita sebagai manusia memiliki potensi terpendam yang bisa kita berdayakan semaksimal mungkin dengan cara distimulasi melalui program pertanyaan-pertanyaan yang membangun seperti di atas.

Alasannya, setiap manusia sudah memiliki sumber daya yang cukup besar untuk mengatasi segala masalah yang menghadiri hidupnya. Bukankah “Tuhan tidak akan memberikan beban yang tidak sesuai dengan kemampuan kita?” dengan adanya semua keadaan ini menunjukkan kita sedang diberi ujian menuju kesuksesan yang lebih berarti lagi dalam hidup. dan tentunya Tuhan juga memberikan bekal-bekal alamiah berupa potensi diri, waktu dan alam yang bisa kita manfaatkan sebaik mungkin.
Ada beberapa tips singkat yang bisa membantu anda menemukan pekerjaan ringan, mudah, mandiri dan juga menghasilkan uang yang lumayan. Yaitu :

1.       Temukan dulu apa hoby produktif yang paling anda sukai? Maksudnya hoby produktif ialah sebuah hoby atau kegemaran yang jika anda lakukan dengan lebih baik lagi bisa menghasilkan UANG. Misalnya : hoby memasak, menjahit, menyanyi, olah raga di bidang tertentu, menulis, berpidato, dll.
2.       Jika anda sudah menemukan hobynya maka rubahlah hoby anda tersebut menjadi bakat yang harus anda kembangkan secara pesat.

Dua hal ini merupakan tips singkat yang menuntun anda supaya dapat menghasilkan UANG secara mandiri, bebas tekanan dari pihak manapun, tidak ada yang namanya BOS dalam pekerjaan anda, karena nanti anda sendirilah yang menjadi bosnya untuk diri anda sendiri, dan juga tidak mengganggu waktu belajar dan sekolah anda sedikitpun. Wajar, kalau ada satu dua pelajaran saja yang tertinggal.

Contohnya : saya dulu pernah punya siswa yang hobynya menyanyi, suaranya terkenal bagus. Ia kadang-kadang diundang kondangan untuk menyanyi beberapa lagu di desanya... yaa lumayan hehehehe ia dikasih honor dari suara-suranya itu. Ada juga yang pintar musik kadang-kadang diundang untuk memberikan beberapa lagu.

Ada lagi yang hobinya balapan, nah yang satu ini balapan resmi dan legal bukan liar, ia sering juga menghadiri kejuaraan. Ada juga yang hoby olah raga, maka ia menjadi seorang atlit, ini juga bisa menjadi pekerjaan. Atau bisa juga anda menjadi penulis lepas berupa artikel-artikel yang bisa dikirim ke koran, majalah yang bisa ngasih honor. Anda juga menjadi pelukis jika senang dengan pekerjaan itu, kembangkan saja sebisanya.

Banyak sekali sebenarnya pekerjaan yang bisa kita dapatkan dari dalam diri sendiri berupa bakat-bakat dan hoby alami yang kita miliki untuk bisa mendatangkan uang kepada kita. Jika anda hoby masak, maka bisa jadi masakan anda enak, maka cobalah untuk membuat kue lalu lakukan penjualan terhadap hasil kreasi kue anda tadi. Yaa... minimal kepada guru-guru anda dulu, teman-teman anda, tetangga dan lain sebagainya. pokoknya dikembangkan saja terus apa yang anda bisa lakukan !

Akhirnya, pekerjaan apa yang paling cocok untuk anda seorang pelajar? Anda sendiri yang memutuskannya! apakah anda mau memberdayakan hobi dan bakat alamiah anda untuk berkembang pesat yang menyenangkan dan menghasilkan banyak uang, ATAUKAH saat ini anda hanya termangu saja membiarkan nasib anda begitu-begitu saja?

Salam Rohmat dan berkah dari Tuhan untuk kita semua.
Ahmad Fatahillah

(Motivator Pelajar)

Kamis, 14 Agustus 2014

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

PENGERTIAN DAN ESENSI KESUKSESAN SEJATI

Banyak orang berspekulasi tentang arti sukses, dari para pakar terkemuka diantaranya tokoh agama, guru besar, orang tua, motivator, dan lain-lain mereka menetapkan berbagai pengertian tentang kesuksesan kepada dirinya sendiri dan kepada orang lain yang diajarinya. Sehingga berbagai pengertian dari kata sukses itu menjadi beragam.
Kata “sukses” pada dasarnya memiliki banyak komponen makna yang terkait di dalamnya karena kata “sukses” merupakan kata abstrak yang tidak ada patokan pastinya untuk merumuskan artinya. Berbeda jika kata sukses itu berupa kata benda sehingga mudah diartikan. Meskipun saat ini kata “sukses” sudah ada artinya secara kebahasaan namun tidak akan selamanya disetujui masyarakat, karena makna sukses menyangkut banyak hal berupa faktor-faktor pendukung sukses sehingga akan menjadi pengertian yang kompleks, tidak hanya pengertian seperti yang ada saat ini yaitu “mencapai suatu impian yang diharapkan” semata. Bukan Cuma ini.
Sudah banyak para pemikir di bidang pengembangan diri (motivator) berspekulasi ulang tentang apa artinya “sukses”. Apakah hanya sekedar mencapai harapan yang di-impikan, apakah ketika sudah menjadi orang penting dan hidup kaya, apakah hanya ketika menjadi terkenal di mana-mana, ataukah pengertian-pengertian lainnya yang selama ini dipercayai masyarakat.
Di bawah ini saya membeberkan arti dan makna sukses secara holistik komprehensif (lengkap dan luas) supaya dapat memberikan gambaran jelas bagi anda untuk mengantarkan kepada hidup sukses yang sebenarnya itu.

Sukses adalah sebuah pencapaian yang indah
Sukses merupakan sebuah pencapai yang indah, ini adalah pengertian dasar yang sering kita dengar di masyarakat, yakni ketika kita menggapai sebuah impian yang selama ini kita harapkan. Ini adalah suatu pencapaian yang indah karena kita sudah berupaya sebaik mungkin, sekeras tenaga untuk berhasil maka sudah semestinya mencapai suatu tingkatan tertentu yang dibilang keberhasilan atau kesuksesan.
Mencapai sebuah pencapaian yang indah adakalanya ketika orang telah mencapai hasratnya menjadi seorang direktur di sebuah perusahaan, punya mobil mewah, punya ladang bisnis yang menjanjikan, dan lain sebagainya. Adakalanya ketika telah menjadi orang kepercayaan di sebuah pemerintah (pejabat), ia dipercaya masyarakat untuk mengemban amanat. Adakalanya ketika berhasil mencetak rekor yang tinggi seingga dikagumi orang. Adakalanya ketika memiliki bisnis yang meraksasa sehingga ia kaya raya, adakalanya ketika berhasil sembuh dari sakit sehingga ia sehat kembali. Dan pencapaian-pencapaian lain yang diinginkan setiap orang pada urusannya masing-masing. Inilah makna sukses yang pertama atau yang paling dasar.
Kesimpulannya, setiap orang pencapaiannya akan berbeda-beda sesuai dengan hasrat, kemauan, potensi dan tindakannya menuju ke sana.
Pada pengertian pertama ini intinya menyatakan bahwa orang tidak akan bisa sukses kalau ia tidak memiliki cita-cita hidup atau impian indah yang layak ia dapatkan. Impian menjadi peran sangat penting dalam meniti kesuksesan, sehingga pada bagian akhir e-book inipun ada program khusus mendesain impian sehingga impian lebih mudah dicapai dari pada cara-cara biasa yang ada selama ini.

Sukses adalah peningkatan Kualitas Diri
Perlu anda mengerti bahwa seberapa tingginya impian seperti yang dijelaskan pada pengertian pertama, hal itu tidak akan dapat dicapai kalau “kualias” diri anda berantakan. Banyak orang ingin sukses, ia sudah punya impian yang tinggi untuk ia dapatkan di masa depannya, namun ia lupa tidak membenahi dirinya, kekurangannya dan tidak fokus pada pemberdayaan diri sehingga impiannya tinggal angan-angan kosong di udara.
“Kualitas pribadi” adalah faktor penting dalam mencapai impian tinggi sehingga impian tersebut layak untuk diraih. Karena suatu impian sendiri sifatnya tidak bisa didapatkan dengan tiba-tiba seperti rejeki nomplok, dapat undian dan lain sebagainya, melainkan ia membutuhkan kerja, kerja dan kerja nyata dalam perjalanannya. Namun, di dalam perjalanannya sendiripun juga tidak sekedar bekerja melainkan ada esensi yang lebih penting dari pada sekedar bekerja yaitu “meningkatnya kualitas pribadi” ini untuk bertransformasi menjadi seorang yang pantas naik level sehingga nantinya pantas meraih impian yang selama ini ia harap-harapkan.
Dari banyaknya usaha yang kita tempuh harus ada goal peningkatan kualitas pribadi sehingga kualitas pribadi ini akan sangat berperan penting dalam pembentukan jati diri dan pencapaian impian yang indah. Kualitas pribadi yang unggul, potensial, berdedikasi tinggi, berkarakter dan lain sebagainya menujukkan orang tersebut sangat layak untuk selalu naik mencapai tingkatan yang lebih tinggi dalam sebuah impian, sehingga ia dapat mencapai impian-impian yang tinggi dan lebih tinggi lagi. Maka semakin ia berkualitas semakin mudah dan banyak impian yang dapat ia raihnya. Dengan kata lain kesuksesannya melambung tinggi dari pada orang lain.
Perlunya meningkatkan kualitas diri sebenarnya menjadi nomer satu dalam menempuh kesuksesan di bidang apapun dan setinggi apapun, karena tampa kualitas diri impian tidak akan bisa diraih. Saya berani bertaruh bahwa semakin berkualitas pribadi seseorang semakin mudah ia mendapatkan impiannya. Hal ini dikarenakan orang berkualitas memiliki pengalaman dan ilmu yang dibutuhkan untuk sukses.
E-book ini secara khusus membekali anda bagaimana belajar meningkatkan kualitas pribadi agar mencapai impian apapun, sehingga impian lebih mudah dan lebih banyak yang bisa anda dapatkan dari pada tidak dengan ilmu ini. Dengan kata lain ini adalah e-book sukses atau kitab sucinya orang yang ingin sukses.

Sukses adalah perjalanan Tiada Henti
Saat kita sudah banyak meraih impian, dengan berbagai usaha yang gigih dan meningkatkan kualitas diri, namun harus ada yang diingat bahwa apapun yang sudah kita capai tersebut tidak akan menetap sampai di situ saja. Artinya sebuah kesuksesan itu tidak hanya akan mencapai “satu titik level kesuksesan” saja melainkan di atas kesuksesan masih ada kesuksesan lagi yang lebih tinggi. Inilah yang selalu menjadi incaran bagi banyak orang, karena sejatinya manusia tidak akan puas dengan satu hal saja, manusia selalu ingin dinamis hidupnya untuk mendapatkan taraf hidup yang lebih tinggi lagi.
Kesuksesan sebenarnya tidak ada batasnya kecuali kematian yang membatasi, selama kita hidup kita berhak mendapatkan kesuksesan jenis apapun setinggi mungkin asal terus ada kemauan, niat, dan action nyata disertai dengan ilmu yang memadai untuk mencapainya, sehingga tidak hanya mencapai satu tingkat kesuksesan melainkan kesuksesan di bidang-bidang lainnya sejalan dengan proses kehidupan yang semakin dewasa dan kompleks.
Misalnya: saat anda kuliah, impian suksesnya ialah lulus dengan nilai memuaskan, setelah itu anda ingin bekerja di tempat yang layak, impian anda ialah ingin mendapatkan posisi pada jabatan yang bergaji tinggi, setelah itu anda impian anda ialah ingin berkeluarga dengan pasangan yang cocok, hidup harmonis dan bahagia, setelah itu memiliki anak, impian anda setelah itu ialah menyekolahkan anak-anak anda di tempat pendidikan yang berkualitas supaya tumbuh menjadi orang yang sukses juga. Begitu seterusnya perjalanannya sebuah kesuksesan yang tidak ada habisnya kecuali kematian. Belum lagi anda memikirkan supaya bisa naik jabatan lagi dan mendapatkan gaji yang lebih tinggi lagi. Dan lain sebagainya dan seterusnya. Tidak ada habisnya,,, kecuali... ya meninggal dunia, itulah habisnya. Lantas bagaimana setelah kematian???

Sukses adalah akhir kehidupan Yang Indah
Pada akhirnya setiap manusia tentu akan meninggal dunia, lantas apakah ia meninggalkan jejak yang bisa diteladani atau meninggalkan jejak yang justru tidak bisa dipetik manfaatnya sama sekali dari seluruh proses suksesnya tersebut. Sukses sejati sebenarnya ialah ketika kita telah meninggal dunia, WHAT??? yakni apakah kita termasuk orang yang dikenang jasa baiknya oleh banyak orang ataukah dilupakan begitu saja. Kalau kita selalu dikenang banyak orang dengan anggapan masyarakat bahwa kita adalah orang yang banyak berjasa di masyarakat (sesuai proporsi dan kemampuannya) ketika sudah meninggal maka tentu kita sukses luar biasa dalam hidup ini, kenapa ini bisa terjadi ? karena selama proses hidup, kita mencapai kesuksesan dengan cara menebarkan manfaat kepada banyak orang berupa kemampuan-kemampuan yang kita mampu, misalnya dengan ilmu, kedermawanan, tenaga dan lain sebagainya sehingga apabila sudah wafat manfaat-manfaatnya terus dapat di kenang atau masih dapat dirasakan oleh masyarakat sepanjang masa. Bahkan seakan-akan kita belum meninggal, yang meninggal hanya jasad kita saja namun jiwa kita dan manfaat-manfaat kita terus eksis sampai kapanpun selamanya.
Banyak sekali contoh demikian ini di masyarakat misalnya para pahlawan, wali, Nabi, ilmuan, tokoh terkenal dan orang-orang penting lainnya di berbagai bidang. Mereka adalah orang-orang yang sukses luar biasa sehingga sampai wafatnyapun terus dikenang sepanjang masa. Kenapa ? karena ia banyak menebar manfaat (berupa apa saja sesuai dengan keahliannya) yang sangat berarti bagi keberlangsungan hidup banyak orang sehingga pada saat wafatnya dikenang selamanya.
Berbeda dengan orang yang selama hidupnya mencapai sukses-suksesnya tidak memperhitungkan manfaat kepada banyak orang maka tentu di akhir hayatnya pasti begitu saja dilupakan orang, bahkan kepergiannya hanya sedikit orang yang menangisi. Itu tanda keberadaanya kurang diperhitungkan bagi orang lain, sebabnya kurang begitu ada manfaat yang ia tebarkan secara langsung ataupun tidak saat hidupnya. Ia kerja bagi mereka kerja ya kerja saja untuk cari uang, uang untuk makan, makan supaya kuat, untuk keluarga. Namun hanya sebatas ini, ia tidak mengembangkan potensi besar dirinya untuk menyalurkan manfaat yang lebih berarti maka tentu saat ia meninggal orang disekitarnya biasa saja, tidak ada kesan sama sekali.
Lantas bagaimana?
Cara yang paling efektif ialah kita harus mengetahui kelebihan diri sendiri, apa yang bisa saya lakukan untuk hidup ini, dengan kemampuan ini manfaat apa yang bisa aku berikan untuk orang lain, sifat apa yang ada pada diri saya yang disukai orang, bagaimana supaya sifat saya yang disukai orang ini dapat berkembang pada profesi yang saya tekuni atau pada keahlian yang saya mampu,? Bagaimana agar hidup saya tidak sia-sia begitu saja?
Dan lain sebagainya.

INGIN TAU LEBIH BANYAK TENTANG KESUKSESAN???
BAGAIMANA AGAR KARAKTER SUKSES MERESAP KUAT DALAM DIRI ANDA?
BAGAIMANA AGAR ANDA MEMILIKI POTENSI SUKSES YANG BESAR?
BAGAIMANA AGAR ANDA MAMPU MERAIH IMPIAN INDAH YANG ANDA DAMBAKAN?
BAGAIMANA AGAR SETIAP KARIR, PENDIDIKAN DAN KEHIDUPAN ANDA SELALU MENEMUI KESUKSESAN YANG INDAH

Rabu, 25 Juni 2014

0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

TIDAK BISA PELAJARAN EKSAK BUKANLAH KUTUKAN..



Banyak pelajar yang merisaukan dirinya dengan pelajaran matematika, fisika, kimia, akuntansi dan pelajaran berhitung yang main rumus-rumus lainnya. Pasalnya mereka selalu mengatakan “sulit, rumit, membosankan, jlimet, benci” dan segala macem labeling lainnya. Bahkan gurunya juga tidak disenangi. Ya ada memang sampai yang seperti itu.

Nah, ada satu hal menarik yang perlu kita cermati yakni di sisi lain juga ada pelajar yang justru semangat dan pintar di mata pelajran eksak tersebut.

“kenapa ada sebagian pelajar yang pintar dan ada pelajar yang sulit ketika belajar eksak?

Jawabannya kira-kira begini :
-   
       sudah takdirnya mas...
-      itu keseimbangan alam, ada yang bisa ada yang tidak bisa.
Hehehe.....

Nah, ada Jawaban yang logis sekaligus menarik kita cermati ialah Bagi mereka yang pintar dengan pelajaran eksak mereka selalu mengatakan “kesenangan”. Yakni mereka senang jika saat pelajaran eksak. Sedangkan bagi mereka yang megatakan “sulit” ialah yang tidak senang” bahkan ada jawaban gila yakni “Ilmu matematika tidak ditanyakan dalam kubur” hehehehe..... 

Ironisnya lagi perbedaan jumlah keduanya sangat besar antara yang mampu pelajarannya dengan yang tidak mampu BANYAK yang tidak mampu. Satu kelas mungkin hanya 1-5 orang saja yang bener-benar bisa eksak dan yang lainnya setengah bisa, sebagian lagi hanya BENGONG..

Saya sendiri saat sekolah dulu termasuk yang tidak pintar pelajaran eksak seperti matematika, fisika, kimia, dll. Alasan saya sederhana karena saya tidak pandai berhitung dan bingung dengan rumus-rumusnya. Dari alasan tersebut membuat saya justru sering tidak paham dan lupa, bahkan gak nyambung lagi pada saat diterangkan. Ini yang membuat saya malas ketika belajar eksak meskipun saya paksa-paksa tetapi hasilnya tetap sama. Terlebih konon saya ini disleksia. Yakni cacat otak kiri pada bagian yang bertanggug jawab soal berhitung dan berbahasa.

Saya dulu juga punya teman yang kebalikannya dari saya ia sangat suka pelajaran eksak, nilainya selalu tinggi di mata pelajaran tersebut sedangkan saya justru pernah mendapatkan nilai terendah dari seluruh kelas... bukan hanya 1 kelas lho tetapi seluruh kelas... WHAT...? hahahahaha... sampai guru MTK saya “ngenes” nglihat saya... sekarang pun masih ingat dan malu.

Oke,,, itu masa lalu tetapi sekarangpun masih sama sebenarnya, namun di sisi lain pada saat ini sejalan dengan belajar-belajar hal tertentu akhirnya saya menemukan benang merah penyebab semua yang saya alami itu dan juga pelajar-pelajar lainnya yang bernasib sama.

Benang merah tersebut ialah PERSEPSI.

Iya... PERSEPSI.. atau ANGGAPAN, bisa juga dibilang ASUMSI saja. Kalau dalam bahasa sehari-hari disebut dugaan yang kuat. Dugaan kuat di sini bukan dugaan yang bersifat logis namun dugaan yang sudah tidak disadari kalau menduga seperti itu. Istilahnya, suatu persepsi yang sudah meresap menjadi bagian dari sistem kerja pikiran bawah sadar manusia. Namanya sebuah persepsi bisa jadi salah atau benar namun tidak pandang entah itu benar atau salah karena sudah MELEKAT kuat pada sistem kerja pikiran bawah sadar. Beda kalau hanya dugaan saja.. masih mudah tergoyahkan tetapi kalau sebuah persepsi, apalagi sebuah persepsi yang terus menerus di ungkapkan dalam masyarakat secara luas, maka hal itu menjadi bagian dari salah satu “sistem keyakinan” orangnya yang tidak mudah dirubah. Bahkan yang mengerikan ialah persepsi ini TIDAK DISADARI KEBERADAANNYA di dalam diri kita, mirip seperti penyakit yang tidak disadari dalam tubuh tiba-tiba sakit gitu saja.

Persepsi yang menjadikan pelajar sulit belajar eksak ialah karena adanya persepsi yang melekat kuat di dalam pikiran bawah sadar yang menyatakan bahwa :
-   

  • Pelajaran ini SULIT DAN MENYULITKAN
  • MEMBOSANKAN,
  • Pelajaran ini TIDAK ADA GUNANYA sama sekali.

Meskipun secara sadar kita mengatakan bahwa semua pelajaran itu pasti ada gunanya namun karena persepsi di bawah sadar lebih kuat maka hal itu tidak dapat disangkal, sebab persepsinya di pikiran bawah sadar mengatakan sulit dan tidak ada gunanya.

Kerja pikiran bawah sadar tidak dapat disanggah meskipun inginya pikiran sadar tidak sejalan misalnya anda ingin nilai A tetapi persepsi yang tak disadari dalam pikiran bawah sadar anda mengatakan “saya tidak pantas mendapat nilai A, saya kuatir kalau nilai A, dll” maka anda selamanya kesulitan mendapatkan nilai A. Begitupula jika anda ingin pintar matematika namun persepsi yang ada di dalam pikiran bawah sadar anda mengatakan bahwa matematika itu sulit sekali, membosankan, terlebih gak ada manfaatnya, maka bagaimanapun usaha anda itu percuma saja, seakan tersabotase. Kalaupun bisa itupun memerlukan usaha sangat serius.

Persepsi-persepsi sulit mengenai pelajaran eksak ini pada dasarnya dikarenakan sebuah persepsi global masyarakat yang kurang memahami cara kerja pikiran manusia. Di antaranya :

  1. Pelajaran eksak dipersipkan sebagai pelajaran "sulit" yang terjadi secara sambung menyambung dari dulu hingga sekarang.
  2. Pelajaran eksak dipersipkan sebagai pelajaran sulit yang diberlakukan secara umum meluas di masyarakat
  3. Pelajaran eksak dipersepsikan hanya orang-orang tertentu saja yang bisa, atau yang mendapatkan “giving” dari Tuhan. Dan ini sudah diakui juga secara umum.

Tanpa disadari dari ketiga persepsi ini telah menjadikan banyak murid diberbagai sekolah merasakan kesulitan dalam memahami dan mengerjakannya. Semua persepsi itu seakan sudah mengikat kerja otak manusia sehingga ia tidak dapat bekerja maksimal untuk pelajaran eksak.

SOLUSINYA BAGAIMANA?

1.       Kontruksi ulang Pelabelan persepsi anda: 

Pelabelan ialah memberikan sebuah persepsi khusus pada suatu hal dengan tujuan ia memiliki ciri khas dan karakter tersendiri yang mudah di kenal orang. Mirip seperti orang pemasaran yang memberikan label harga pada sebuah produk barang. Nah, kasus yang ada pada mapel eksak karena ia di kasih label “sulit” oleh banyak orang secara luas dan terjadi dari dulu hingga sekarang, jadinya kekuatan sugestinya sangat besar dan mempengaruhi otak manusia.

Jadi, untuk merekontruksi label ini yang dibutuhkan hanyalah kesadaran ulang bahwa mapel eksak BUKAN “sulit” melainkan “tantangan”. Di mana tantangan ini membawa arti bahwa mapel ini membutuhkan keseriusan lebih besar dibanding mapel yang lain saat mempelajarinya. Kalau mapel lain hanya fokus saja dalam memahaminya sedangkan eksak perlu lebih fokus lagi, lebih sabar, lebih tertantang.

Katakan pada diri anda saat belajar eksak :
  • Pelajaran ini membuatku tertantang untuk memecahkannya, bagaimana caranya ? pasti dapat ku lakukan.
  • Pelajaran ini membuatku banyak berfikir lebih jeli
  • Pelajaran ini merupakan tantangan yang harus dapat aku ambil manfaatnya
  • Pelajaran yang penuh keseriusan.
-          Dll.

2.       Perluasan hasil kontruksi ulang persepsi

Sekarang coba persepsi baru ini selalu di utarakan dan diutarakan di mana saja, kapan saja dan oleh siapa saja saat mempelajarinya. Dan lihat saja hasilnya ! semakin banyak yang berpersepsi positif seperti ini maka dampaknya semakin besar.

BACA JUGA KISAH INSPIRATIF SEORANG PROFESOR MATEMATIKA YANG BERHASIL MEMECAHKAN SOAL TERSULIT DI DUNIA HANYA KARENA PERSEPSI ITU MUNGKIN DI PECAHKAN. SIMAK DI SINI !

Nah, ini kiranya yang dapat dengan mudah kita aplikasikan untuk kemudahan pendidikan kita

Semoga bermanfaat,
Jika ada yang perlu ditanyakan silahkan tanyakan saja di grop fb GLOBAL SUCCESS EDUCATION.

Thaks.. 

Ahmad Fatahillah
0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

MALAS BELAJAR BUKAN HALANGAN UNTUK SUKSES

Banyak pelajar yang menanyakan satu hal yang sama yakni “bagaimana cara menghilangkan rasa malas saat belajar?” tidak hanya yang masih sekolah SMP atau SMA saja tetapi juga yang sudah kuliah diperguruan tinggi, tidak sedikit di antara mereka yang ngrasa malas ketika belajar.

Biasanya pelajar tiba-tiba saja malas setiap mau belajar atau ketika sedang kegiatan belajar mengajar (KBM) di dalam kelas, terutama mengenai pelajaran-pelajaran tertentu yang nota bene sulit dikerjakan seperti pelajaran eksak (MTK, FISIKA, KIMIA, AKUNTASI). Meskipun sebagian yang lain justru semangat di pelajaran ini. Untuk hal ini saya telah menulisnya khusus dengan tema “Sulit pelajaran eksak bukanlah kutukan” silahkan klik di sini.

Permasalahan malas belajar disebabkan oleh suatu hal tertentu yang berperan penting dalam pembentukan semangat belajar, dan ini tidak dimiliki oleh seorang pelajar saat ia sekolah, dan ironisnya memang tidak pernah diajarkan saat ia belajar atuapun saat KBM. Hal ini haruslah guru BK yang melakukannya. Tetapi tidak banyak yang meresponnya dengan baik melainkan hanya pemaksaan belajar saja yang ada selama ini.

Faktor-faktor penyebab malas belajar:
1.       Metode belajar yang kurang menyenangkan yakni hanya membaca, mendengarkan, mengerjakan tugas-tugas, dan penilaian saja kemudian metode seperti ini diberlakukan selama dari SD hingga SMA. Alias 12 tahun hanya begitu saja cara belajarnya, maka sudah bisa dipastikan membosankan atau malas. Metode-metode lainnya yang menantang jiwa pelajar seperti role playing, modeling, diskusi kelompok cerdas, dan beberapa metode lainnya yang menggugah minat dan potensi pelajar jarang diberlakukan. 

Apa akibatnya jika anda belajar dengan hanya menggunakan satu cara saja ? sudah tentu bosen dan hanya mendapatkan hasil yang sama juga, tidak ada perkembangan. Begitu-begitu saja. Dan setiap orang memiliki karakteristik yang berbeda-beda dalam gaya belajarnya maka kalau hanya 1 metode saja maka itu akan sangat TIDAK efektif, tidak dapat optimal dan tentu malasss. Ya.. 

Jadi jangan disalahkan kalau diri anda malas, ini hal yang wajar dan anda malas saat belajar itu BAGUSSSS kalau menurut saya karena cara anda belajar sama terus dari kecil hingga saat ini, ya tentu saja bosan dan akhirnya jadi malas. 

Rasa malas ini hanya ditimbulkan dari kebosanan anda dalam belajar karena memakai cara-cara yang sama terus sepanjang masa, sudah tentu karena sifat dasar manusia selalu ingin berkembang atau dinamis jadi kalau menetap dengan satu saja pasti mendatangkan kebosanan yang sangat amat. Jadi anda malas belajar itu tandanya ingin perubahan “cara belajar” yang lebih menantang atau yang “lebih menyenangkan” lagi.

Solusinya bagaimana?

Lakukanlah beberapa eksplorasi dalam belajar, jangan hanya statis dengan satu cara belajar saja melainkan gugah hasrat anda untuk bereksperimen dengan beberapa metode belajar. Lakukan saja, banyak cara belajar yang menyenangkan, anda lebih tertarik yang mana lakukan saja itu kemudian evaluasi hasilnya bersama.

Kalau saya secara pribadi anda saya sarankan untuk belajar buku QUANTUM LEARNING karangan Bobby De porter.. saya agak lupa nama pengarangnya ya.. buku itu berisi banyak sekali cara-cara sangat efektif untuk belajar dan meningkatkan hasil belajar berkali-kali lipat, sekaligus menyenangkan, penuh tantangan dan menggairahkan sekaligus juga fokus pada saat yang sama. Otak anda akan dimaksimalkan cara penggunaannya hingga dapat mengingat dan menyerap pelajaran apapun. Itulah cara belajar yang benar.

Oya ini sampul bukunya... saya tidak promosi lhoo... silahkan anda cari di toko buku kalau sudah gak ada ya browsing aja untuk beli online diberbagai toko buku online mudah-mudahan masih anda.



2.       Guru yang kurang kreatif dalam pelaksanaan KBM... sorry lho ya...
Ini juga yang menjadi penyebab pelajar itu malas ketika belajar.

Solusinya bagaimana?

Pada prinsipnya juga sama dengan di atas yakni guru harus kreatif menggunakan metode pengajaran yang menarik, menggugah minat, sesuai dengan gaya belajar personal siswa, akhirnya mampu mendapatkan hasil maksimal dari pelajarnya. Minimal guru menggunakan metode interaktif tidak hanya ceramah, menulis, penugasan dan penilaian saja. Kalau saya secara pribadi biasanya kalau tidak ada alat untuk mengajar maka saya menggunakan metode yang interaktif, motivatif, inpiratif, public persuasif, dan penemuan jawaban dari masalah yang saya serahkan sendiri kepada pelajar sedangkan saya hanya memancing mereka dengan persoalan-persoalan atau saya suruh mereka membuat pertanyaan-pertanyaan sendiri seputar tema yang dibahas kemudian saya suruh mereka menjawabnya sendiri, setelah itu di-diskusikan secara kelompok. Saya menyebutnya “kelompok belajar cerdas.” Ini sekaligus memberikan sugesti positif ke pikiran bawah sadar mereka agar terstimulasi menjadi cerdas betulan.

Kadang-kadang juga menggunakan metode afirmasi atau penguatan mental dengan kalimat-kalimat positif dan memberdayakan mental mereka seperti yang saya tulis sebagianya pada artikel TIPS SUKSES UNAS DENGAN KEKUATAN PIKIRAN yang dapat anda baca DI SINI !

Kalau kita berbicara persoalan ini sebenarnya para guru sudah banyak yang mengerti metode-metode yang praktis, inovatif, kreatif bahkan mereka sudah jauh-jauh mendapatkan wawasan itu dari mereka kuliah (khusus yang jurusan pendidikan) atau dari mereka yang sudah sertifikasi (bersertifikat pendidik nasional dari kemendiknas dan depag). Tentu sudah ada pendidikan yang mengarah kepada pencapaian belajar maksimal. Menurut saya juga ada beberapa buku yang menjelaskan berbagai metode mengajar ini diantaranya QUANTUM TEACHING dengan pengarang yang sama seperti buku quantuk learning, ada lagi buku hipnosis learning, dan lain-lainnya. Selain itu juga ada metode PAIKEM, CTL, dll.

Metode-metode ini bagus karena di dalamnya menyangkut motivasi belajar, menggugah minat dan penasaran, reward atau penghargaan mental, Rasa ingin tau anak akan terstimulasi yang akan bermanfaat pada optimalisasi potensinya, tetapi metode jarang sekali diberlakukan alasannya karena fasilitas tidak mendukung, kemudian kelasnya terlalu besar bayangkan dalam satu kelas terdapat 50 siswa... ramai sekali, guru ngomong apaaa... muridnya gak dengar sibuk ngobrol sana sini, hehehe... ini yang kadang membuat guru malas mengajar dan ini sungguh tidak efektif padahal yang efektif itu sekitar 15 hingga 25. Itu sudah maksimal. Lantas bagaimana dengan hasil belajarnya? Yahh.... antara 0 – 10 % saja.

Sebenarnya hanya dua ini saja akar permasalahan malas belajar. Bayangkan kira-kira jika anda belajar itu menyenangkan, tau bagaimana cara belajar yang asik, cepat nangkap pelajaran, dan mudah di-ingat. Bayangkan pula jika guru-guru anda mengajarnya dengan penuh teladan, menyenangkan, selalu membuat semangat anda menggebu-gebu, pasti anda tidak akan malas belajar lagi. Anda akan selalu semangat, meskipun malas itu tetap ada tetapi porsi semangatnya lebih banyak.

Sekarang apa akibat dari cara-cara belajar dan mengajar yang tidak efektif di atas?

1.       Pelajar akan sering malas belajar
2.       Pelajar memaksakan diri untuk belajar
3.       Pelajar hanya menyerap hasil belajar dengan porsi yang kecil
4.       Pelajar tidak dapat mengeksplorasi potensi-potensi terpendamnya
5.       Pelajar tidak tau manfaat detil dari ilmu yang sedang ia pelajari
6.       Pelajar hanya berijazah tetapi dengan kualitas yang rendah
7.   Pelajar tidak tahu semangat hidup, mentalitas mereka kurang berkembang dengan baik kecuali hanya beberapa anak saja yang memang sudah dari sononya seperti itu.
8.     Pelajar tidak mengerti modal sukses yang sebenarnya, karena setahu mereka modal sukses hanyalah ijazah dan lulus sekolah itu saja.

Karena ulasan ini, mudah-mudah bermanfaat untuk anda, saya juga menulis artikel singkat mengenai bagaimana “cara efektif semangat belajar sepanjang masa”, BACA DI SINI !


Thanks..

Ahmad Fatahillah



0 Comments
Posted in Arrangement, Art, Business

CARA EFEKTIF SEMANGAT BELAJAR SEPANJANG MASA



INI adalah pondasi awal dari semua pelajaran anda di sekolah dan kampus. Sebelum anda memulai belajar apapun di sekolah/kuliah atau di manapun juga maka pastikan dulu untuk memiliki bekal mental dalam belajar, ini yang saya sebut dengan revolusi mental (meminjam istilah dari Pak Jokowi, tapi saya gak kampanye, karna gak memilihnya, hehe). Sudah hampir 5 tahun saya memikirkan revolusi mental ini untuk saya terapkan pada dunia pendidikan khususnya kepada pelajar secara langsung.

Oke, langsung saja, jika anda mampu mempraktekkan cara baru dalam belajar ini maka anda pasti semangat dalam belajar kapanpun dan dimanapun, LAKUKAN tips-tips berikut :

1.       Cari apa manfaat spesifik dari setiap pelajaran yang ada di sekolah ! caranya dengan mengajukan pertanyaan radikal yang menukik ke dasar jiwa anda seperti ini:
-          Apa manfaat yang PALING bisa aku temukan dari pelajaran ini ................................... (isi dengan mapelnya)?
-          Apa hal yang PALING bermanfaat dari pelajaran ..................................(mapelnya) ini untuk hidup saya ke depannya? Atau...
-          Apa manfaat yang paling besar dari pelajaran ini ............................................ untuk hidup saya nanti?

2.       Kemudian kalimat pertanyaan di atas jangan hanya anda tanyakan tetapi juga tulis di cover sampul buku modul bagian depan, bagian tengah dan belakang,

3.       Dan setiap kali mau belajar buku atau modul tersebut baca dulu pertanyaan-pertanyaan di atas dengan penuh peresapan (di angan-angan) setelah itu langsung saja di buka dan pelajari tetapi gak usah dipikirkan jawabannya!
Loh... gimana sih katanya suruh nulis dan membaca pertanyaan-pertanyaanya tetapi gak boleh memikirkan jawabannya?

Iya, ini namanya teknik belajar dengan pikiran bawah sadar... anda gak usah memikirkan jawaban dari pertanyaan –pertanyaan yang anda tulis tadi melainkan resapi saja sudah cukup. Nah pada saat anda membuka dan mempelajari modulnya maka dalam pikiran anda akan terlintas jawaban secara tiba-tiba. Di saat itulah LANGSUNG anda tulis di dalam halaman kosong modul tersebut. Jawaban yang muncul tiba-tiba ada berapa.... tulis saja yang muncul saat itu dan boleh secara acak. Sedikit banyak tulis saja yang muncul dalam pikiran anda. Meskipun gak urut gak papa.

Kemungkinan orang hanya mendapatkan satu atau dua jawaban saja itu juga tidak masalah, atau bahkan tidak mendapatkan jawaban sama sekali. Itu juga tidak apa-apa, tidak ada yang aneh. Anda jangan kutirkan dengan kemampuan pikiran bawah sadar anda yang sesungguhnya cerdas itu, anda hanya perlu meresapinya saja beberapa pertanyaan di atas, setelah enjoy saja dengan aktivitas sehari-hari alias tidak usah dipikirkan melainkan biarkan ia muncul sendiri.

Munculnya langsung seketika bisa juga nanti setelah anda belajar modulnya atau bahkan nanti saat anda mau tidur, atau besoknya saat anda bercanda-canda dengan teman. Yang penting tahap awalnya harus RESAPI saja pertanyaanya. Kalau lama tidak muncul maka resapi kembali pertanyaan tersebut dan niatkan supaya masuk ke dalam diri anda untuk mendapatkan jawabannya yang memuaskan. Pasrahkan jawabannya kepada pikiran bawah sadar anda agar ia berproses dengan kecerdasan dan caranya sendiri. Serta berdoalah kepada Tuhan Sang Pemilik segala ilmu dan jawaban dari segala problem.
Kenapa pikiran bawah sadar tidak langsung memberikan atau memunculkan jawabannya ?

Ia karena dalam prosesnya mencari jawabannya ia harus mensearching gudang memori bawah sadar anda, apakah terdapat jawabanya atau tidak. Kalau ada langsung dieksplorasi keluar dan muncullah di pikiran sadar anda, tetapi kalau belum ada maka ia akan mencarinya keluar diri anda, entah itu dari lingkungan, dari iklan di tv, dari majalah, dari keramaian, dari anak kecil, dari alam atau dari mana saja dan apapun itu akan dilacaknya secara otomatis. Anda tidak perlu mengontrolnya biarkan ia bekerja sendiri maka pasti akan menemukan jawabannya.

Sifat jawabannyapun masih dinamis tidak satu dua kali sudah final melainkan masih ada jawaban-jawaban yang lebih anda butuhkan untuk semangat belajar, maka tugas anda hanya mencatatnya saja dan mengingat-ingat.

Kenapa mencari manfaat besarnya?
Iya, itu karena jiwa manusia yang didesain oleh Tuhan untuk selalu mencari manfaat-manfaat dalam hidupnya tujuan adalah untuk mendapatkan kenikmatan-kenikmatan yang baik untuk diriya sendiri baik dalam waktu jangka pendek ataupun jangkan panjang. Manfaat sebuah Pengetahuan termasuk jangka panjang, jika manfaat ini didapatkan maka masa depannya akan lebih cerah, itulah yang diinginkan setiap orang.

4.       Temukan passion anda pada satu atau dua bidang mata pelajaran yang paling anda sukai. Passion adalah suatu semangat dalam menekuni suatu bidang tertentu untuk mendapatkan dan menghasilkan suatu hal yang lebih besar dari hal yang ditekuninya tersebut baik berupa karya atau hanya sekedar hoby saja.

Saya sarankan anda lebih menekuninya lagi DUA kali lipatnya dari sebelum-sebelumnya. Caranya hampir sama dengan cara di atas yaitu dengan mengajukan pertanyaan radikal ke dalam jiwa anda. Gunakan ketiga pertanyaan di atas namun tidak cukup hanya sampai di tulis di modul saja melainkan tulis di atas kertas dengan font tulisan yang besar, tempelkan di tembok kamar atau di lemari anda, tulis lagi ukuran agak kecil untuk ditaruh di dompet anda, tulis di layar hp anda, tulis di dekstop komputer/laptop anda, tulis di fb anda (di atas foto profil itu lhoo).

Untuk hal ini saya sudah menulis sendiri di ebook “Strategi Percepatan dan Pengembangan Potensi, Minat Dan Bakat Pelajar” DOWNLOAD DI SINI !

5.       Buatlah kelompok belajar cerdas, jika sudah punya kelompok belajar maka berikan nama pada kelompok tersebut dengan “kelompok belajar cerdas” atau “kelompok cewek-cewek manis, imut dan pintar”, kalau yang cowok “kelompok gaul, super, cerdas dan menawan”. Kalau kelompoknya campuran kasih nama misalnya “kelompok handal” atau apalah gunakan kreativitas anda sendiri. Yang terpenting, INGAT,, jangan hanya sembarang memberi nama karena itu sebuah LABELITAS citra diri anda dan kelompok. Sebuah nama sangat berpengaruh pada sistem kerja pikiran bawah sadar anda, jika namanya bagus maka kerja pikiran bawah sadar juga seperti nama kelompok tersebut. Ini namanya sugesti positif. Jadi sebuah nama itu sangat berarti bagi. 

6.       Setelah anda punya kelompok belajar maka ganti semua cara belajar anda selama ini. Jika belajarnya dalam satu kelompok tersebut hanya membaca-baca saja maka ganti dengan teknik belajar kreatif, anda bisa membuat beberapa pertanyaan seputar tema yang di bahas kemudian berikan kepada teman anda untuk di jawab. Teman anda juga sama yaitu buat pertanyaan tema-nya sama namun berbeda pertanyaannya, itu anda jawab. Kemudian nanti koreksi bersama.

Anda juga bisa memainkan gaya belajar yang bermacam-macam dalam kelompok anda. Misal:
-          Teman anda membaca dengan keras hasil karangannya dan anda yang mendengarkan dan mengkritisi atau mengomentari,
-          menyalin tulisan di modul kemudian ajukan pertanyaan kepada rekan anda,
-          bila mengerjakan tugas yang terasa sulit, jangan katakan “ini sulit” tetapi katakan saja “ini tantangan untuk kemampuan kita”. Nah, coba anda bedakan RASANYA saat itu anda berlakukan dalam belajar anda!
-          Dan lakukanlah beberapa eksperiment metode belajar lainnya yang menarik !

7.       Setiap kali mau belajar baik sendiri ataupun kelompok berikanlah sugesti positif kepada mental anda. Caranya :
-          Baca doa sesuai keyakinan anda, doa-doa yang paling anda mampu, doa-doa belajar juga sangat baik. Silahkan anda baca lebih YAKIN dari pada sebelumnya.
-          Kemudian lanjutkan dengan mengucapkan NIAT seperti ini: “Setiap kali saya belajar maka kemampuan saya untuk berfikir kreatif dan cerdas terus bertumbuh secara pelan-pelan namun pasti, sehingga saya mampu mendapatkan manfaat dan hasil yang memuaskan dari belajar saya ini” katakan afirmasi positif ini berulang-ulang dengan pelan, mantap, yakin dan fokus.

8.       Iringi belajar anda dengan musik-musik yang nikmat didengar, hindari memutar musik dengan nada galau, patah hati, patah semangat dan semua musik tidak bermutu lainnya pada mental anda. Musik instrumental juga sangat baik untuk didengarkan misalnya musik KITARO... saya punya banyak musik syahdu untuk mengiri belajar ini kapan-kapan insyaallah saya bagikan di grop fb. Tetapi jika belajar anda lebih nyaman tanpa musik maka tidak usah. Sebagian orang senang belajar dengan mendengarkan musik sebagian yang lain tidak.

Sekiranya ini dulu yang dapat saya bagi untuk kali ini, silahkan dipraktekkan dulu. Dan kita bahas di grop fb kita “GLOBAL SUCCESS EDUCATION”.

Salam Penuh Berkah dan Istimewa..





Popular Posts