Suatu program Soft Skill pemberdayaan Potensi diri untuk menumbuhkan karakter unggul dengan pendekatan Human Recource Empowerment and Innovation
(HREI) yang menggabungkan berbagai teknik “psikologi transformasi” diantaranya
Neuro Linguistics Programing (NLP), Neuro Associative Conditioning (NAC),
Hypnotherapy atau terapi mental, Mind-Empowering, Psycho-Cybernetics,
dan Emotional Spiritual Quotion (ESQ).
Program Students self efficacy (keyakinan diri pelajar)
merupakan salah satu program baru di dunia pendidikan. Program ini belum banyak
yang merilisnya, hanya sebagian kecil para pemerhati pendidikan yang
mengupayakan hal ini. Pasalnya, program self efficacy ini belum banyak
dikenal di dunia pendidikan namun hanya sebagian besar dilaksanakan di dunia olah raga,
perusahaan dan bisnis dengan tujuan meningkatkan kualitas SDMnya dengan maksimal
melalui sebuah program pelatihan yang menstimulasi potensi-potensi mental,
sehingga melahirkan keyakinan baru bahwa dirinya mampu memanagemen untuk sukses mencapai berbagai target yang dicanangkan.
Program ini memiliki ciri khas yang unik bila hanya dibandingkan dengan metode pengajaran pada instansi
pendidikan, karena dalam prakteknya, program ini langsung MAMPU menuju sasaran yang diharapkan dalam perkembangan potensi pelajar. Hal ini berdasarkan pada salah
satu tujuan pendidikan yaitu mengembangkan potensi anak didik, kecakapan hidup dan membekali skill
dengan keterampilan. Namun dalam pelaksanaanya, tujuan itu hanya
dilaksanakan dalam berbagai kurikulum baku yang hasilnya tidak menampakkan
hasil signifikan pada pribadi pelajar. Terutama yang menyangkut esensi dari
pendidikan itu sendiri yaitu memaksimalkan potensi, menumbuhkan kecerdasan
alamiahnya dan berkarakter unggul di dalam pribadinya. Seperti umumnya di sekolah SMK, siswa hanya terampil dalam bidang jurusan saja tetapi dalam masalah sikap hidup (kepribadian : Moral dan Kecakapan hidup) masih perlu dibenahi.
Nah, program students
self efficasy merupakan program pemberdayaan diri didesain khusus untuk memanajemen
potensi pelajar secara langsung. Hal ini mungkin untuk sebagian orang yang mengenal pelatihan out
bound bisa disamakan dengan pelatihan seperti itu atau sejenisnya, namun banyak perbedaan dalam prakteknya, karena
program ini jauh-jauh lebih mendasar menukik ke dasar esensi potensi manusia secara
langsung.
Program ini memberikan pengetahuan tentang potensi dan
bagaimana cara memberdayakannya secara maksimal dengan cara-cara revolusioner dan modern. Hasil dari program ini potensi-potensi yang
sudah ada di dalam diri pelajar
(yang sudah diyakini keberadaannya) akan mampu diarahkan dengan PENINGKATAN drastis pada kinerja
di bidang apapun, termasuk untuk percepatan peningkatan hasil pendidikan dan prestasi belajar.
Program ini bisa
dibilang “terobosan” yang akan menggeser pemahaman bahwa perubahan diri menuju
kualitas bagus TIDAK harus lama melainkan sangat mungkin dipercepat dengan cara
MEMAHAMI mekanismenya yang benar serta terus dilatih dengan cara yang benar pula melalui berbagai teknik pengajaran yang aplikatif seputar DUNIA PIKIRAN DAN
POTENSI, kemudian diberikan teknik pengelolaanya dengan benar maka akan sangat
membantu memunculkan citra diri optimis yang akan
mengkristalkan pada suatu pola KEYAKINAN bahwa dirinya mampu melaksanakan
peningkatan kualitas diri yang lebih baik.
Program pelatihan ini akan segera diselenggarakan untuk
dunia pendidikan dalam waktu dekat, karena secara umum selama ini pengembangan SDM di sekolah-sekolah hanya dengan pendekatan psikologi biasa
dan pelatihan keterampilan fisik (hard skill). Namun dalam HREI, yang dikembangkan BUKANLAH keterampilan atau keahlian fisiknya melainkan
keterampilan dan keahlian mentalnya (soft skill). Dengan kata lain, HREI membentuk sumber daya
manusia DARI DALAM DIRI MANUSIA itu sendiri, potensi-potensi yang ada
di dalam diri DIBANGUNKAN agar mampu digunakan semaksimal mungkin untuk
berbagai manfaat.
MANFAAT UTAMA
DARI PROGRAM PELATIHAN INI IALAH SISWA AKAN MEMILIKI KARAKTER DAN SIKAP
UNGGULAN YANG DIBUTUHKAN DALAM DUNIA PENDIDIKAN SEKARANG INI HANYA DALAM WAKTU RELATIF SINGKAT
Dan, jika pelajar sudah memiliki karakter-karakter unggulan maka pelajar akan merasakan manfaatnya sendiri sebagai berikut :
- Kemajuan hasil belajar atau berprestasi
- Optimisme tumbuh secara alamiah
- Mencapai target-target impian yang direncanakan
- Moral lebih terarah sesuai nilai-nilai agama dan pancasila
- Masa depan cerah
- Dll..
Nah, jika seperti itu bagaimana teknik pelatihan ini akan
digelar dan apa saja kurikulumnya, teknik pelaksanaanya, komponen dari metodenya, maka silahkan anda membacanya DISINI !
Demikian
Terimakasih
By : Ahmad Fatahillah
MOTIVATOR DAN TRAINER PEMBERDAYAAN POTENSI DIRI PELAJAR
SE INDONESIA
0 comments:
Posting Komentar
Tuangkan kritik dan saran Anda di sini !